dewan pengecer |
Alhamdulillahirabbilaalamin
Pengesahan Calon Warga Persaudaraan Setia Hati Terate tahun 2015 pada Malam
minggu tanggal 5 Muharam,yang juga bertepatan
dengan tanggal 17-18 Oktober 2015 di Padepokan Ajisaka PSHT Cabang Grobogan
berjalan dengan lancar dan aman tanpa ada halangan suatu apapun. Pengesahan
Calon Warga Persaudaraan Setia Hati Terate Cabang Grobogan tahun ini
mengesahkan 104 Calon
Siswa menjadi Warga Persaudaraan Setia Hati Terate.
Dalam malam pengesahan tahun
ini,Dewan Pengecer terdiri dari Mas Hartoto,Mas Jinto serta Mas Radio. Ranting Toroh sendiri tahun ini mengirim 2 orang Calon
Warga,namun hanya 1 orang yang bertahan dan akhirnya dapat mengikuti acara
puncak Pengesahan dan secara sah menjadi Warga PSHT.
Pengeceran seharusnya sudah diperkirakan akan berjalan lancar namun
sayang sekali ada 1 siswa yang batal di sahkan dikarenakan gagal melakukan
keceran di saat-saat terakhir.
Terlepas dari semua itu,pada tahun ini
Alhamdulillah secara umum proses pengesahan berjalan dengan lancar. Kami juga
mengapresiasi kinerja para panitia yang telah bekerja maksimal demi kelancaran
jalannya acara ini. Mari kita sama-sama mendoakan semoga Warga baru
tahun ini dapat menjadi Pendekar yang berakhlak mulia,amanah,jujur,serta mampu
menjaga nama baik PSHT dan mengharumkannya, serta dapat mencetak prestasi yang
lebih membanggakan dalam dunia Persilatan Grobogan dan Jawa Tengah
umumnya,aminn
berikut ini foto-foto kegiatan setelah pengesahan tadi malam
mas Hartoto melatih bukaan |
siswa-siswa setelah disahkan |
2 sejoli |
ketua yang mewakili siswa-siswa |